Daerah  

Empat Kali Menang, PKS Optimis Antarkan Fattah Jasin-Mujahid Pimpin Pamekasan

Ejatoday.com, Pamekasan – Deklarasi dukungan DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Pamekasan kepada pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan, Fattah Jasin – Mujahid Ansori (Tauhid) berlangsung meriah.

Deklarasi yang diselenggarakan di salah satu hotel di Pamekasan itu dihadiri Ketua DPW PKS Jatim, Irwan Setyawan, tim pemenangan Paslon Tauhid, anggota fraksi, pengurus, kader, dan simpatisan PKS, Jumat (13/9/2024).

“Empat kali PKS selalu menjadi pemenang saat merekom pasangan calon di Pilkada Pamekasan,” kata Irwan.

Irwan berharap pasangan Fattah Jasin dan Mujahid Ansori bisa mengemban beberapa program penting yang harus digulirkan untuk Kabupaten Pamekasan, apabila terpilih dalam pilkada.

Yaitu, pembangunan infrastruktur, ekonomi, kesehatan, pendidikan, serta pariwisata.

“Pembangunan nantinya pasti banyak yang harus dihadapi. Bagaimana pemerataan dan kesiapan ke depannya akan semakin meningkat. Untuk itulah, PKS Provinsi Jawa Timur dan PKS Pamekasan berpartisipasi dalam pilkada ini dengan calon yang punya komitmen untuk mendarmabaktikan jiwa dan raganya, serta berjuang untuk kesejahteraan masyarakat Pamekasan,” kata Irwan.

Fattah Jasin menilai, partai koalisi pengusung Tauhid semakin solid. Hal itu dibuktikan dengan antusiasme para kader PKS yang luar biasa ini.

“Sebagaimana diketahui bahwa empat kali PKS mendukung Paslon di Pilkada, semuanya menang. Maka untuk yang ke lima ini harus juga menang,” ungkapnya, Jumat (13/9/2024).

Sekalian PKS, pasangan Fattah Jasin-Mujahid juga didukung oleh Gerindra, Golkar, PBB, dan PKB dengan akumulasi 22 kursi di Parlemen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *