EjaToday.com – Jalan-jalan sehat (JJS) bersama Anies-Muhaimin (AMIN) bakal meriahkan Kabupaten Pamekasan. Kegiatan yang dikabarkan akan dihadiri oleh pasangan calon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar akan dilaksanakan dan berpusat di Stasiun (Eks PJKA Pamekasan), Jalan Trunojoyo Pamekasan, Minggu (15/10/2023) besok.
Jalan-jalan sehat bareng AMIN itu, berdasarkan flayer yang tersebar di berbagai media sosial tersebut dalam rangka Hari Santri Nasional DPC PKB Pamekasan.
Di acara itu, juga akan dimeriahkan dengan konser musik islami yang menghadirkan sejumlah penyanyi, seperti Irwan DA2, Aida El Suadh, dan Windi KDI. Kemudian, atraksi zapin kolosal yang dipersembahkan oleh BANI Entertainment.
Ketua pelaksana JJS bersama AMIN, Jamaluddin menyebutkan bahwa pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Pemilu 2024 mendatang yang diusung koalisi Perubahan itu dijadwalkan hadir.
“Dijadwalkan hadir. Meskipun di hari-H (Minggu, 15 Oktober 2023, red) itu ada kegiatan yang sama, yaitu di Sidoarjo. JJS juga,” katanya.
Jamal menyebutkan, untuk memeriahkan kegiatan tersebut, pihaknya menyiapkan berbagai hadiah. Door prize utama berupa dua paket umroh, kemudian ada 2 unit motor, 1000 kaos, hingga hadiah lainnya dengan total ratusan juta rupiah.
Untuk durasinya, lanjut Jamal, kegiatan ini akan berlangsung sejak pukul 05.00 WIB hingga selesai.
“JJSnya kita akan start jam 5, kemudian mengumpulkan kupon dan kita undi setelahnya,” ungkapnya.
Diketahui, segala persiapan untuk mensukseskan kegiatan tersebut, pihak kepanitiaan mempersiapkan segala sesuatunya, lokasi parkir untuk roda empat, lokasi parkir roda dua, toilet umum, hingga tenaga medis. (EjaToday.com)